Berita Terbaru

Jelang Lebaran, Harga Daging Ayam di Pasar Kramatmulya Naik Setiap Hari


Berita Kuningan - Sepekan menjelang Lebaran Idul Fitri 1440 H, harga daging ayam di Pasar Kramatmulya setiap hari merangkak naik. Kenaikan perhari sekitar Rp. 500 hingga Rp. 1000 rupiah. Harga daging ayam yang beberapa hari lalu dijual dengan harga kisaran Rp.33.000, hari ini, Rabu (28/05/2019) dijual sekitar Rp. 36.000 - Rp. 37.000/kilogramnya.

Menurut Engkos, salah seorang pedagang daging ayam di Pasar Kramatmulya menuturkan bahwa kenaikan diduga akibat permintaan pasar semakin meningkat menjelang lebaran. Dirinya menuturkan bahwa hingga Lebaran nanti diperkirakan harga akan terus naik.

"Setiap hari harga terus naik kadang 500 kadang 1000, mungkin karena permintaan meningkat. Bisa dipastikan setiap lebaran biasanya menghadapi lebaran seperti ini harga akan terus naik," ujar Engkos.

Era TV : Sepekan Jelang Lebaran, Harga Daging Ayam di Pasar Kramatmulya Merangkak Naik Setiap Hari
Klik link diatas

Engkos menambahkan bahwa dengan naiknya harga, omset penjualan semakin menurun. Engkos berharap pada Pemerintah khususnya instansi terkait agar segera turun tangan sehingga harga bisa tetap stabil dalam menghadapi lebaran.

Sementara itu harga daging sapi mengalami kenaikan sekitar Rp. 5.000 perkilonya, beberapa hari sebelumnya dijual dengan harga Rp. 120 ribu/kg, hari ini berkisar Rp. 125rb/kg. Sementara harga sayur-mayur masih tetap stabil. (AR27/EH16/Red)

Tidak ada komentar